Ping Astono Resmi dilantik Sebagai Camat Batang Peranap
Rengat Teropong lira.com -- Bupati Indragiri Hulu, Ade Agus Hartanto S.Sos MSi yang diwakili Sekda Inhu Zulfahmi Adrian AP MSi melakukan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan 116 pejabat administrator dan pengawas di lingkungan Pemkab Inhu.
Dari 116 orang itu, 11 orang dilantik sebagai Camat . Mayoritas Camat berganti dengan pejabat baru.
Ke 11 camat yang dilantik dan diambil sumpah jabatan yakni
Camat Batang Cenaku di jabat oleh Badauwani S.Sos yang sebelumnya menjabat Sekretaris Kecamatan Batang Cenaku.
Ping Astono S.Sos menjabat Camat Batang Peranap, Seblmnya Ping menjabat Kepala Seksi Tratibum Pada Kecamatan Rengat Barat.
Kadri SPd menjabat Camat Kelayang.sebelumnya Kadri menjabat Analis keamanan pada kasitrantibum Kec Pasir Penyu.
Muhammad Alfian SIP menjabat Camat Kuala Cenaku.Sebelmnya Alfian menjabat Kasi Trantibum pada Kecamatan Rengat.
Drs Sugeng Misman menjabat sebagai Camat Lirik, Sebelumnya Sugeng menjabat Kabid Pembinaan Pendidikan Dasar pada Dinas pendidikan dan Kebudayaan Inhu.
Elpahri Adha S.Sos MH menjabat Camat Pasir Penyu .sbelmnya Elpahri menjabat Camat Se'i Lala.
Kemudian , Sekcam Batang Peranap,Benny Aperta SE menjabat sebagai Camat Peranap.
Yanti Elfina SPI MMA ,Sekcam Seberida menjabat sebagai camat Rengat Barat.
Marlius SE, Kepala UPTD Pasar Ternak dan Rumah Potong Hewan pada Dinas Pertanian dan perikanan Inhu menjabat sebagai Camat Rengat.
Wisnu Subroto S.Sos ,Kabid Pemberdayaan sosial dan Fakir Miskin pada Dinas Sosial Inhu menjabat sebagai Camat Seberida.
Zeris Anshory SE ,Sekretaris Kecamatan Sungai Lala menjabat sebagai Camat Sungai Lala.
Sementara itu, Untuk posisi Camat Batang Gangsal tetap dijabat oleh Hijrah Saputra , Camat Lubuk Batu Jaya dijabat Armin dan Camat Rakit Kulim Candraleka.
Dalam pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan tersebut disaksikan oleh Bupati Inhu Ade Agus Hartanto didampingi Syaiful Bahri Sos Asisten Administrasi Umum Setdakab Inhu, Riswadiantoro Asisten Administrasi Umum Setdakab Inhu dan Linhardedi ,PLT Kepala Badan Kepegawaian,Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKP2D) Kab Inhu ( Red/ Rilis )

Posting Komentar
Anda Sopan Kami Segan